Contoh gerakan workout yang memberikan manfaat sangat banyak. Setiap gerakan memiliki tujuan berbeda-beda. Salah satunya adalah bermanfaat untuk meningkatkan kekuatan fisik.
Selain itu, untuk meningkatkan koordinasi dan lain sebagainya. Namun, banyak orang yang belum mengetahui berbagai manfaat tersebut. Dengan demikian, masih banyak yang melakukannya tanpa alat.
Memang ada beberapa workout dapat dipraktekkan sendiri. Namun, sebelum melakukannya Anda juga perlu mengetahui manfaatnya agar hasilnya lebih optimal.
Mengenal Contoh Gerakan Workout yang Mudah Dilakukan
Contoh berikut sangat direkomendasikan untuk Anda praktekkan saat berlatih. Latihan dilakukan bisa menggunakan alat atau tidak. Tujuannya agar tubuh menjadi lebih sehat.
Tinju
Tinju juga termasuk salah satu gerakan workout. Tujuan melakukan jenis olahraga tersebut yaitu untuk melatih berbagai otot tubuh seperti lengan dan bahu. Anda juga dilatih untuk berlatih dengan konsentrasi.
Dalam hal ini tidak hanya memerlukan kekuatan saja, melainkan harus diimbangi dengan kecepatan saat bergerak. Manfaat lainnya adalah melancarkan sirkulasi darah, membakar lemak dan memperbaiki mood.
Skipping
Contoh gerakan workout selanjutnya adalah skipping. Anda harus rajin mempraktekkannya karena dapat dilakukan di mana saja. Tujuannya agar kekuatan otot kaki meningkat.
Selain itu, bertujuan untuk menurunkan berat badan. Skipping bisa dilakukan 5 sampai 10 menit. Jika Anda berlatih dalam waktu lama, maka akan memperbanyak kalori yang terbakar.
Dumbbell Squat
Siapa saja dapat melakukan squat dengan mudah. Namun, untuk dumbbell squat tidak semua bisa karena Anda juga harus memegang dumbbell. Caranya dengan menurunkan badan sampai posisi jongkok.
Selanjutnya, bergerak ke posisi awal. Pastikan posisi kaki selebar bahu dan dumbbell tidak berubah tempat. Dalam satu sesi dilakukan 15 kali.
Crunch
Contoh gerakan workout berikutnya adalah crunch yang hampir menyerupai sit up. Berbaringlah di atas matras, lalu posisi tangan letakkan pada belakang kepala. Sedangkan, posisi lutut menekuk.
Bahu diangkat sampai membentuk sudut 45 derajat, lalu turunkan kembali. Cara mempraktekkannya tidak suit dan bisa tanpa bantuan instruktur. Namun, kondisi tubuh harus seimbang.
Manfaatnya sangat banyak, tergantung jenis gerakannya. Misalnya berfungsi meningkatkan kekuatan otot pada kaki, bahu, lengan dan juga bokong.
Standing Shoulder Press
Jika Anda ingin membentuk massa otot yang ideal di lengan dan pundak maka bisa menggunakan latihan fisik ini. Selain itu, bertujuan melatih kekuatan serta pernapasan.
Saat berdiri, pegang 2 dumbbell di setiap sisi bahu. Tangan diangkat ke atas sampai lengan tegak lurus, selanjutnya kembali ke posisi semula. Pilihlah bobot yang sesuai agar tangan tidak pegal.
Dumbbell Farmers Walk
Tujuan melakukan dumbbell farmers walk ini yaitu meningkatkan keseimbangan pada bahu maupun pegangan di dumbbell saat bergerak. Jika rutin dilakukan dalam waktu lama maka efektif membakar kalori.
Contoh gerakan workout ini harus dilakukan sambil berjalan cepat. Langkah kaki tidak perlu lebar-lebar. Lalu, pastikan posisi dumbbell tepat saat posisi telapak tangan Anda menghadap ke tubuh.
Dumbbell Tricep Extension
Jenis latihan ini berfungsi melatih kelenturan, keseimbangan sekaligus kekuatan tubuh. Posisikan dumbbell di belakang kepala dengan tangan memegang palangnya. Tangan diangkat ke atas sampai posisi siku tegak lurus, lalu turunkan.
Jumping Jack
Apabila ingin memperkuat tulang dan meningkatkan koordinasi tubuh maka melakukan jumping jack adalah pilihan yang tepat. Latihan tersebut dapat bertujuan menyehatkan jantung.
Pada posisi berdiri kaki harus rapat. Anda lompat ke arah samping sembari tangan diangkat ke atas hingga telapak bersentuhan. Lalu, posisi kembali seperti semula dan ulangi sebanyak 20 kali.
TRX Training
Contoh gerakan workout ini membutuhkan alat berupa tali, keseimbangan dan kekuatan fisik. Sebaiknya, ketika melakukan TRX training harus didampingi instruktur.
Hal ini berlaku terutama untuk Anda yang tubuhnya tidak lentur. Tujuan melakukan olahraga ini untuk mengatasi stres, insomnia maupun sakit punggung.
Step Up
Step up sangat efektif digunakan untuk mempertahankan lingkar perut dan meningkatkan kekuatan otot bokong. Gerakannya sangat mudah, bisa menggunakan box atau tangga.
Anda berdiri tegak, lalu naik ke tangga atau box menggunakan satu kaki. Selanjutnya, lakukan hal yang sama pada kaki sebelahnya. Lalu, satu per satu kaki kembali ke posisi awal.
Banyak cara untuk meningkatkan kebugaran tubuh yang dapat dilakukan sendiri. Oleh karena itu, Anda harus mengetahui berbagai contoh gerakan workout dan apa saja manfaatnya.